Program Sarjana

International Career Education

Program pendidikan sarjana S-1 Teknik Informartika UMY menyiapkan lulusan agar memiliki kualifikasi tenaga profesional TI untuk memenuhi kebutuhan PERUSAHAAN MULTINASIONAL.

Peluang bekerja diperusahaan multinasional sangat tingg. Perusahaan multinasional skala besar banyak beroperasi di Indonesia mulai dari perusahaan perangkat lunak, database, otomotif, pendidikan, industry manufactur, olahan. hingga perusahaan tambang dan minyak. Perusahaan multinasional milik pengusaha Indonesia juga mulai merambah di banyak negara, hal ini membuka kesempatan dan peluang untuk bekerja di perusahaan multinasional di luar negeri juga sangat tinggi, apalagi bagi seorang lulusan yang menguasai IT.

Teknologi informasi adalah sebuah bidang keahlian yang dibutuhkan perusahaan dimanapun dan apapun bidang geraknya. Seorang lulusan IT harus melihat peluang karirnya secara global, jika perlu harus siap menjadi seorang ekspatriat. Hal ini meruapakan peluang sekaligus tantangan karena disamping harus kompeten di bidang IT, juga harus mampu berkomunikasi dan beradaptasi dengan budaya yang berbeda-beda.

Mengapa perusahaan multi nasional?

Setiap perusahaan multinasional memiliki standar gaji tersendiri, tetapi pada uumumnya jauh diatas rata-rata perusahaan nasional atau lokal. Kenaikan gaji ditentukan dengan penilaian kinerja dan survei perusahaan lain. Pada level dan masa kerja yang sama belum tentu menerima gaji yang sama, tergantung kompetensi dan prestasi kerjanya. Perusahaan multinasional sangat menghargai kinerja karyawannya dengan memberikan gaji, tunjangan, dan fasilitas lainnya. Perusahaan multinasional biasanya sudah memiliki paket remunerasi yang terstruktur sedemikian rupa agar menjadi daya tarik tenaga kerja.

Perusahaan multinasional akan melihat kompetensi bidang keahlian dan pendukung melalui proses perekruten. Kompetensi keahlian dapat dilihat dari ijasah, sertifikat keahlian, pengalaman kerja. Kompetensi pendukung juga menentukan apakah seseorang diterima atau tidak. Kemampuan berkomunikasi secara efektif menggunakan bahasa inggris sangat dibutuhkan. Kemampuan lain yang akan dilihat adalah kemampuan memimpin, bekerja dalam tim, mengemukakan pendapat, menganalisa persoalan, menarik kesimpulan, dan membuat keputusan.

Bagaimana TI menyiapkan lulusan?

Pertama, TI-UMY menyediakan sistem pendidikan untuk menguasai bidang ilmu IT sehingga lulusan memiliki bidang keahlian spesifik sesuai kebutuhan dan dibuktikan dengan sertifikat internasional.

Kedua, TI-UMY bekerjasama dengan beberapa perusahaan training tingkat global untuk memfasilitasi mahasiswa untuk memperoleh sertifikasi internasional bidang keahlian (jaringan, security, programming) untuk memenangkan persiangan.

Ketiga, TI-UMY menyediakan program career development agar mehasiswa memiliki kualitas diri agar mampu memanfaatkan waktu belajar, mengasah kemampuan bahasa inggris, mampu berkomunikasi secara efektif, mampu menyampaikan sebuah ide atau pendapat, menganalisa sebuah permasalahan, menggunakan  kemampuan berfikir efektif untuk mengatasi persoalan bidang IT, memiliki energi dan komitmen yang kuat dalam bekerja, serta memiliki kematangan pribadi, kemampuan berorganisasi baik memimpin maupun dipimpin.

Fasilitas TI-UMY

  1. Kuliah S1 sekaligus bisa mendapatkan Diploma in SOftware Engineering (Setara D3) dari NIIT
  2. Program untuk mendapatkan sertifikasi kompetensi bidang jaringan komputer (CCNA) dari CISCO Networking Academy
  3. Program untuk mendapatkan sertifikasi kompetensi bidang keamanan jaringan dari EC-Council
  4. Career Development program (Program untuk membangun karakter kepemimpinan)
  5. Placement Program (Program persiapan karir)
  6. Akses internet
  7. Kampus indah, bersih, tenang, dan kondusif untuk belajar
  8. Perpustakaan tingkat universitas dan fakultas
  9. Fasilitas lain: Masjid, Sportorium, Lapangan (sepakbola, Futsal, Outdoor tennis, Badminton, Volley), Unirest putra, Unirest putri, Student Center, UMY Boga.